Katak Poison atau Katak Panah Beracun




 Katak poison atau katak panah beracun adalah salah satu jenis amfibi yang paling menarik. Kenapa demikian? Karena katak poison terkenal dengan racunnya yang sangat berbahaya. Para predator seperti ular dan kadal akan berhati-hati ketika mendapatkan katak kecil yang kulitnya cerah dan warna-warni. Kuning, merah, biru, hijau, tentu sangat menarik. Tapi predator dan penduduk asli Amerika Selatan tempat katak poison hidup, sudah tahu katak cantik ini berbahaya. Penduduk malah menggunakan racun di kulit katak poison untuk berburu, itulah awal mula nama katak kecil 2-5 cm ini. Dari mana sebenarnya racun katak poison? Ternyata racunnya berasal dari makanan seperti semut, serangga, dan laba-laba. Makanan di alam itu diolah katak poison menjadi racun yang sangat berbahaya, beberapa jenis racunnya sanggup sampai membuat innalillahi seseorang. Dugaan itu berawal dari kenyataan bahwa katak poison yang dipelihara di penangkaran, diberi makanan selain yang tadi disebutkan, kulitnya tidak beracun.

NONTON YUK



 

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Katak Poison atau Katak Panah Beracun"

Post a Comment

Terimakasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat :), jangan lupa tinggalkan jejak....