TAHUKAH KAWAN, TIDAK SEMUA KURA-KURA BISA MEMASUKKAN TUBUHNYA KE DALAM CANGKANG?


Kura-kura termasuk hewan yang berjalan lambat di darat. Kuda adalah hewan yang kemampuan berlarinya sangat cepat. Suatu hari Kuda menantang lomba berlari hewan yang ada di padang rumput. Kura-kura kebetulan sedang berjemur di atas batu.

kerangka kura-kura bila dibelah. (sumber foto: mongabay.co.id)
“Aku ini hewan paling hebat. Berlariku tidak ada yang mengalahkan. Siapa coba yang berani lomba berlari denganku?” kata Kuda sombong. Semua hewab yang ada di sana tidak ada yang berani memenuhi tantangan Kuda, karena lari Kuda memang sangat cepat.
“Saya mau lomba berlari denganmu, hai hewan sombong! Asal saja…,” kata Kura-kura.
Semua hewan tentu saja terkejut. Berani benar Kura-Kura ini, gumam mereka.
“Asal apa?” kata Kuda sambil tersenyum mengejek. “Kamu boleh berlari lebih dahulu. Atau star di depanku seratus meter, atau dua ratus meter, atau tiga ratus meter pun boleh saja.”
“Ayo, kita mulai. Kita berlari menuju ke rumah masing-masing. Teman-teman di sini akan menjadi Wasit dan Juri yang adil dan jujur.”


Kura-Kura pun turun dari batu.
Tentu saja Kuda merasa terhina. Dia ingin segera memulai lomba. Kijang dan Gajah kemudian menjadi Wasit. Mereka berdiri di garis star bersama. Begitu Gajah mengibaskan bendera tanda lomba berlari dimulai, Kuda langsung berlari sangat cepat. Rumah Kuda adalah sebuah istal di Perkebunan Pak Tani. Tidak sampai satu jam Kuda sampai di istal. Pikir Kuda, dengan kecepatan seperti itu, tidak mungkin dia kalah. Setelah beristirahat sejenak, dia kembali ke padang rumput. Hewan lainnya dan Kura-Kura masih ada di sana. 

BACA: IKAN PUNGGUNG DURI SI PEMBUAT SARANG

“Aku sampai ke rumahku satu jam kurang sepuluh menit,” kata Kuda.
Gajah sebagai Ketua Wasit dan Juri kemudian memutuskan. “Setelah mempertimbangkan segala hal, kami tim Wasit dan Juri memutuskan, pemenang lomba lari ini adalah… Kura-Kura!” kata Gajah. “Setuju semua saksi?”
“Setuju… setuju… setuju…!” kata hewan-hewan yang ada di sana.
Kuda tentu saja malu dan tidak percaya. Bagaimana mungkin dia kalah lomba berlari? Nah, ada yang tahu apa jawaban tim Wasit dan Juri atas pertanyaan Kuda?
Betul, karena rumah Kura-Kura dibawa-bawa tubuhnya. Saat Kuda berlari kencang, Kura-kura hanya sekian detik memasukkan kepala, kaki yang disebut tungkai dan ekornya.

BACA: APA GUNANYA SISIK BAGI IKAN?

Apakah semua jenis Kura-Kura bisa memasukkan tubuhnya ke dalam cangkang yang dibawa-bawanya? Ternyata tidak. Penyu adalah kerabat Kura-Kura yang tidak bisa memasukkan kepala, tungkai dan ekornya ke dalam cangkang secara sempurna. Penyu hanya bisa melipatnya ke bawah cangkang. Karenanya cangkangnya yang besar dan berenangnya yang cepat menjadi pertahanan diri Penyu.
Kenapa Kura-Kura bisa memasukkan kepala, tungkai dan ekornya ke dalam cangkang? Karena tulang rangka Kura-Kura (juga Penyu) itu lentur. Kepalanya bisa melipat sampai membentuk hurup U.

BACA: MENGAPA ALIGATOR MENGUBUR TELURNYA?

Makanan Kura-kura itu adalah ikan, udang, dan tumbuhan air. Kura-Kura sebenarnya aktif di malam hari. Tapi seringkali Kura-Kura juga berjemur di atas batu. Di darat Kura-Kura memang lambat berjalannya, tapi di air dia perenang hebat. Dia bisa berenang tanpa mengeluarkan suara.  
Apakah tubuh Kura-Kura menyatu dengan cangkang? Ya, tulang belakangnya menyatu dengan cangkang.
Kapan saja Kura-Kura memasukkan kepala, tungkai dan ekornya ke dalam cangkang?
1.      Saat tidur. Kura-Kura aktif pada malam hari. Sementara siang waktunya tidur.
2.      Saat Hibernasi. Di musim dingin Kura-Kura tidur panjang di bawah tanah, dedaunan, atau lumpur.
3.      Saat menghadapi musuh. Bila Kura-Kura kita hampiri dan dia merasa berlari tidak akan menyelamatkan dirinya, dia akan memasukkan kepala, tungkai dan ekornya ke dalam cangkang.

Hibernasi =  periode tidur panjang untuk menghemat energi




Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "TAHUKAH KAWAN, TIDAK SEMUA KURA-KURA BISA MEMASUKKAN TUBUHNYA KE DALAM CANGKANG?"

Post a Comment

Terimakasih sudah berkunjung, semoga bermanfaat :), jangan lupa tinggalkan jejak....